Telur merupakan sumber protein hewani yang mudah dicerna dan sangat bagus dikonsumsi oleh anak-anak sehingga dapat mencegah stunting. Telur juga sangat bagus dikonsumsi oleh orang-orang dalam proses penyembuhan dari sakit dan orang-orang lanjut usia yang umumnya kesulitan mencerna dan menyerap makanan. Nilai kalori telur yang rendah sangat cocok dikonsumsi oleh individu yang memiliki masalah kelebihan berat badan.
Melihat hal itu, Fakultas Peternakan UGM memperkenalkan inovasi terbaru olahan telur, yakni long egg. Kepala Laboratorium Teknologi Susu dan Telur Fakultas Peternakan UGM, Prof. Dr. Ir. Nurliyani, MS., IPM di Yogyakarta pada Sabtu (18/4) mengatakan bahwa long egg adalah produk olahan telur penuh gizi yang dimasak dalam tabung silinder atau bambu sehingga berbentuk memanjang seperti tabung, bertekstur kompak, dan rasanya lebih mantap dibandingkan dengan telur rebus dengan cangkangnya. Olahan telur ini dapat dikombinasi dengan variasi bumbu dan mudah dibuat. “Biaya produksinya pun relatif murah dan dapat digunakan sebagai salah satu peluang usaha bagi kelompok,” katanya.
Telur yang direbus dalam waktu yang tepat merupakan salah satu cara untuk mendapatkan gizi yang bagus. Long egg rebus adalah salah satu contoh olahan telur dengan waktu yang relatif singkat (sampai telur sudah mengental/matang) sehingga dapat mempertahankan nilai gizinya.
Long egg dapat dibuat dari telur ayam atau telur bebek. Cara membuat long egg sangat mudah. Nurliani menguraikan, pisahkan kuning dan putih telur kemudian masing-masing dikocok. Selanjutnya, siapkan dua tabung bambu berdiameter berbeda dan dilapisi aluminium foil yang panjangnya melebihi panjang bambu agar telur tidak lengket. Tutup ujung bambu bagian bawah. Masukkan bambu berdiameter kecil ke dalam bambu diameter besar. Masukkan putih telur ke dalam bambu berdiameter besar dan masukkan ke dalam panci berisi air, kemudian panaskan.
Setelah putih telur menggumpal, keluarkan bambu diameter kecil dan selanjutnya isi dengan kuning telur hingga matang. Telur dikeluarkan dengan cara menarik aluminium foil. Long egg dapat juga dibakar di atas bara api (arang) dengan langkah yang sama seperti long egg rebus. AP
Sumber: http://www.agropustaka.id/kabar/inovasi-terbaru-olahan-telur-dari-fakultas-peternakan-ugm/
Link Terkait:
http://ugm.ac.id/id/berita/19318-long-egg-alternatif-olahan-di-masa-pandemi-covid-19
http://www.majalahinfovet.com/2020/04/long-egg-olahan-telur-penuh-gizi-dan.html?m=1
https://poultryindonesia.com/ugm-kembangkan-olahan-telur-berbentuk-tabung/