Pos oleh :

nadia_fapet

Fapet UGM Kembangkan Pusat Pelatihan Ayam Petelur Sistem Kandang Umbaran

POULTRYINDONESIA, Jakarta – Isu terkait kesejahteraan hewan (kesrawan) semakin kuat disorot oleh banyak negara di berbagai belahan dunia, tak terkecuali Indonesia. Hal tersebut menuntut seluruh pemangku kepentingan di sub sektor peternakan, untuk tidak hanya fokus pada produksi ternaknya semata, namun juga perlu memerhatikan aspek kesrawan dalam usahanya.

Berangkat dari hal tersebut, untuk memajukan kesrawan di industri peternakan, Fakultas Peternakan (Fapet) UGM bekerja sama dengan Global Food Partners dan AERES University of Applied Sciences dalam pengembangan pusat pelatihan kandang umbaran untuk ayam petelur yang pertama di Indonesia dan Asia. read more

Fakultas Peternakan UGM, Global Food Partners, dan AERES University of Applied Sciences Jalin Kerja Sama Pembangunan Pusat Pelatihan Ayam Petelur Cage-Free

Kesejahteraan hewan telah menjadi isu kritis di Indonesia dan di Asia selama lima tahun terakhir. Oleh karena itu, manusia dan industri peternakan dituntut untuk tidak hanya fokus pada produksi ternak saja, tetapi juga perlu memperhatikan aspek kesejahteraan hewan ternak.

Fakultas Peternakan UGM yang merupakan salah satu trendsetter perguruan tinggi peternakan di Indonesia, mengangkat isu tersebut dalam riset dan pembelajaran. Untuk memajukan kesejahteraan hewan di industri peternakan, Fakultas Peternakan UGM, Global Food Partners, dan AERES University of Applied Sciences menjalin kerja sama untuk mengembangkan pusat pelatihan kandang umbaran untuk ayam petelur yang pertama di Indonesia dan Asia di kampus Bulaksumur Yogyakarta. read more

Fakultas Peternakan UGM dan Fakultas Peternakan Unsoed Jalin Kerja Sama di Bidang Tridharma Perguruan Tinggi

Fakultas Peternakan UGM dan Fakultas Peternakan Universitas Jenderal Soedirman menjalin kerja sama di bidang tridharma perguruan tinggi, yaitu dalam bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Upacara penandatanganan dilaksanakan pada Senin, 31 Mei 2021 secara daring.

Ruang lingkup kerja sama ini termasuk dalam implementasi program Merdeka Belajar Kampus Merdeka, yaitu pertukaran dosen, pertukaran mahasiswa, kerja sama penelitian, dan kerja sama pengabdian kepada masyarakat.

“Kerja sama ini adalah langkah tepat ketika harus memikirkan SDM profesional yang diakui secara legal profesinya. Prodi insinyur memberikan kesempataan bagi sarjana peternakan. Bidang agro belum 100 persen dipandang profesi insinyur padahal peternakan, pertanian, dan teknologi pangan melakukan rekayasa hayati yang menghasilkan produk yang bermanfaat bagi manusia,” ujar Dekan Fakultas Peternakan UGM, Prof. Dr. Ir. Ali Agus, DAA., DEA., IPU., ASEAN. Eng ketika memberikan sambutan usai menandatangani naskah perjanjian kerja sama. read more

Fakultas Peternakan UGM Meluluskan 28 Master dan 5 Doktor

Fakultas Peternakan meluluskan 28 mahasiswa prodi magister dan 5 mahasiswa prodi doktor yang merupakan wisudawan dari dua periode wisuda, yaitu periode II dan III. Rerata IPK wisudawan Prodi Magister 3,85 dan rerata IPK wisudawan Prodi Doktor 3,83.

“Kami ucapkan selamat kepada seluruh wisudawan. Saat ini, proses pendidikan di Fakultas Peternakan semakin baik dengan masa studi semakin pendek. Fakultas berkomitmen meningkatkan efisiensi pembelajaran dengan target kualitas lulusan meningkat. Untuk itu, infrastruktur telah dikembangkan, yang saat ini sudah jadi adalah gedung ASLC,” ujar Dekan Fakultas Peternakan UGM, Prof. Dr. Ir. Ali Agus, DAA., DEA., IPU., ASEAN. Eng saat memberikan sambutan dalam acara pelepasan wisudawan, Kamis (22/4) di Auditorium Fakultas Peternakan UGM. read more

Istri Peternak Belajar Mengolah Susu Segar

Yogyakarta (TROBOSLIVESTOCK.COM). Keluarga peternak sapi perah perlu didampingi agar mampu mengembangkan diri untuk meningkatkan pendapatan keluarga, diantaranya dengan cara diberi keterampilan mengolah susu segar menjadi susu pasteurisasi.

Sebagaimana dilaksanakan oleh Fakultas Peternakan Universitas Gadjah Mada (Fapet UGM) yang memberikan materi pengolahan susu segar dikombinasikan dengan empon-empon bagi istri peternak sapi perah kabupaten Pacitan – Jawa Tengah. Realita bahwa keluarga peternak sapi perah masih minim keterampilan mengolah susu  tujuannya, agar mereka dapat menghasilkan produk pangan olahan susu yang bernilai jual lebih tinggi. read more