Arsip:

HPU

Fapet Cup 2024 Perkuat Soliditas Keluarga Besar Fapet UGM

Fapet Cup 2024 resmi dibuka Jumat (6/9) di halaman ASLC Fakultas Peternakan (Fapet) UGM. Kompetisi ini dibuka oleh Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Ir. R. Ahmad Romadhoni Surya Putra,  S.Pt., M.Sc. Ph.D., IPU., ASEAN Eng.

Ketua Pelaksana Fapet Cup 2024, Nasywa Zain Nirbita, mengatakan Fapet Cup 2024 akan dilaksanakan pada 6 September-12 Oktober 2024. Tema yang diangkat yakni Bersinergi, Ukir Prestasi, Raih Mimpi.

“Pesertanya adalah dosen, tenaga kependidikan, serta mahasiswa aktif Fapet baik Pascasarjana maupun mahasiswa S1 aktif dari angkatan 2020 sampai 2024,”kata Zain, Senin (9/9). read more

Merokok Masih Jadi Bom Waktu Bagi Generasi Muda

Merokok masih menjadi bom waktu bagi generasi muda menjelang Indonesia Emas 2045. Hal ini dikemukakan oleh Duta 2 Anti Napza UGM tahun 2024, Ahmad Fikri Zauoki, saat mengisi seminar dalam rangkaian program Health Promoting Unit (HPU) dengan tajuk Meningkatkan Produktivitas dan Kualitas Hidup di Kalangan Sivitas dengan Mempromosikan Gaya Hidup Bebas Rokok dan NAPZA di Auditorium drh. R. Soepardjo Fakultas Peternakan (Fapet) UGM, Jumat (9/8).

Acara yang dibuka oleh Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, dan Kerja Sama Fapet, Prof. Ir. Yuny Erwanto,  S.Pt., MP., Ph.D., IPM., ini dilakukan secara bauran. read more

Jago Kandang Band Meriahkan Penyambutan Gamada di Fapet UGM

Fakultas Peternakan (Fapet) Universitas Gadjah Mada (UGM) sukses menggelar rangkaian acara penyambutan Gamada Rancher sebagai bagian dari kegiatan PIONIR UGM. Acara ini bertujuan untuk memperkenalkan dan menyambut Gamada Rancher dalam rangkaian PIONIR yang diadakan oleh UGM. Salah satu hiburan yang sangat menarik perhatian adalah penampilan grup band Jago Kandang yang terdiri dari dosen dan tenaga kependidikan Fakultas Peternakan UGM.

Grup band Jago Kandang terdiri dari Prisilia Putri Susilowatie, S.Pd., M.Hum. sebagai lead vokal, Ir. Dimas Hand Vidya Paradhipta, S.Pt., M.Sc., Ph.D., IPP dan Muhammad Arifin, ST. sebagai gitaris, Ir. Viagian Pastawan, S.Pt., M.Sc., Ph.D. IPP sebagai bassis, dan Dr. Ir. Endy Triyannanto, S.Pt., M.Eng., IPM., ASEAN Eng. sebagai drummer. read more

Mahasiswa Baru Fapet UGM Ikuti Jelajah Kandang

Mahasiswa baru Fakultas Peternakan (Fapet) UGM mengikuti jelajah kandang dan laboratorium. Mereka tampak antusias mengikuti kegiatan tersebut. Ada 14 laboratorium yang dikunjungi para mahasiswa, yaitu Laboratorium Biokimia Nutrisi, Laboratorium Hijauan Makanan Ternak dan Pastura, Laboratorium Ilmu Makanan Ternak, Laboratorium Teknologi Makanan Ternak, Laboratorium Ilmu Ternak Perah dan Industri Persusuan, Laboratorium Ternak Potong, Kerja dan Kesayangan, Laboratorium  Ilmu Ternak Unggas, Laboratorium Agrobisnis Peternakan, Laboratorium Komunikasi dan Pembangunan Masyarakat, Laboratorium Teknologi Susu dan Telur, Laboratorium Teknologi Kulit, Hasil Ikutan dan Limbah Peternakan, Laboratorium Ilmu dan Teknologi Daging, Laboratorium Genetika dan Pemuliaan Ternak,  serta Laboratorium Fisiologi dan Reproduksi Ternak, read more

Menyeimbangkan Fisik dan Batin dengan Yoga

Kesibukan beraktifitas di tempat kerja seringkali menimbulkan stres, capek dan rasa bosan. Rutinitas para dosen, tenaga kependidikan hingga mahasiswa tersebut membutuhkan saluran yang bisa menyeimbangkan antara fisik dan batin (pikiran). Yoga menjadi salah satu kegiatan positif yang dilakukan sivitas Fakultas Peternakan (Fapet) UGM.

“Banyak kegiatan positif di Fapet. Yoga salah satunya yang saya pilih,”tutur salah satu tenaga kependidikan Fapet, Prisilia Putri Susilowatie, S.Pd., Kamis (11/7). read more