Sebagai Universitas Nasional dan Universitas Pusat Kebudayaan, Universitas Gadjah Mada (UGM) selalu berusaha mewujudkan jati diri tersebut di kalangan sivitas akademikanya. Begitu pula yang juga dilakukan oleh keluarga besar Fakultas Peternakan (Fapet) UGM saat Kamis Pon dengan mengenakan pakaian adat nusantara.
“Ini sebagai salah satu wujud Fapet UGM dalam menjunjung tinggi budaya dan adat nusantara,”kata Dekan Fapet UGM, Prof. Ir. Budi Guntoro, S.Pt., M.Sc., Ph.D., IPU., ASEAN Eng., Kamis (29/8).