Ketekunan Haidar Nauca Zhafran di dunia panahan akhirnya membuahkan hasil manis. Mahasiswa angkatan 2025 Fakultas Peternakan (Fapet) UGM ini berhasil lolos seleksi Penelusuran Bibit Unggul Berprestasi (PBUB) jalur olahraga, berkat prestasinya di tingkat nasional.
Lahir pada 11 April 2007, Haidar telah menggeluti panahan sejak duduk di bangku kelas 4 SD. Ketertarikannya muncul setelah dikenalkan oleh orang tuanya.
“Olahraga ini memiliki risiko cedera yang kecil. Setelah mencoba, saya semakin tertarik, apalagi waktu itu ada teman klub yang masuk Pelatnas,” ujar Haidar, Rabu (13/8).