Arsip:

SDGS GOALS 13: CLIMATE ACTION

Fapet UGM Peduli Lingkungan Tanpa Sampah Plastik

Fakultas Peternakan (Fapet) UGM memiliki keprihatinan dan fokus pada penanganan sampah. Salah satu langkah yang dilakukan yakni penyajian hidangan atau kudapan tanpa menggunakan kardus kertas maupun plastik kepada para pengawas Ujian Masuk UGM-CBT pada Selasa-Kamis (2-4/6).

Menurut Kepala Kantor Administrasi Fapet UGM, Nurma Diani Sekarsih, S.Pd., MBA., langkah kecil ini bertujuan untuk mengurangi sampah plastik yang berbahaya bagi lingkungan hidup.

“Bahaya sampah plastik jelas pencemaran tanah karena sifatnya yang sulit terdekomposisi sehingga berbahaya bagi makhluk hidup,”papar Nurma. read more

Reakreditasi Green Building Fakultas Peternakan UGM

Fakultas Peternakan UGM turut berkontribusi dengan membangun gedung baru dengan konsep green building. Salah satu gedung di Fakultas Peternakan UGM, yaitu Animal Science Learning Center (ASLC) sudah menerapkan konsep bangunan hijau dengan pengurangan penggunaan konsumsi energi sekitar 30%. Pengurangan energi ini didapat dari pengurangan konsumsi listrik dengan memanfaatkan cahaya alami pada siang hari. Kedepannya, semua bangunan Gedung di Fakultas Peternakan diharapkan akan menjadi bangunan hijau atau green building. read more

Fakultas Peternakan Kampanyekan Green Building dan Green Behavior

Sebagai bentuk kontribusi untuk turut mengurangi dampak perubahan iklim, Fakultas Peternakan UGM menaruh perhatian terhadap pembangunan gedung yang efisien dan ramah lingkungan dengan menerapkan konsep bangunan hijau atau green building. Dalam beberapa tahun ini, dengan semakin meningkatnya dampak perubahan iklim, konsep bangunan hijau atau Green Building disebut sebagai sebuah solusi untuk membangun rumah atau gedung yang lebih ramah lingkungan.

Fakultas Peternakan UGM turut berkontribusi dengan membangun gedung baru dengan konsep green building. Salah satu gedung di Fakultas Peternakan UGM, yaitu Animal Science Learning Center (ASLC) sudah menerapkan konsep bangunan hijau dengan pengurangan penggunaan konsumsi energi sekitar 30%. Pengurangan energi ini didapat dari pengurangan konsumsi listrik dengan memanfaatkan cahaya alami pada siang hari. Kedepannya, semua bangunan Gedung di Fakultas Peternakan diharapkan akan menjadi bangunan hijau atau green building. read more

Peningkatan Kualitas Sperma dengan Pemanfaatan Berbagai Bahan Lokal dalam Rangka Perbaikan Reproduksi Ternak

Fakultas Peternakan Universitas Gadjah Mada (UGM) dengan turut bangga atas acara pengukuhan Guru Besar ke-43 Fakultas Peternakan UGM dalam bidang reproduksi ternak, yang diselenggarakan pada Selasa, 6 Februari 2024 di Balai Senat Universitas Gadjah Mada.

Dalam acara pengukuhan Guru Besar ini, Prof. Dr. Ir. Sigit Bintara, M.Si., IPU., ASEAN Eng. menyampaikan pidato dengan judul “Peningkatan Kualitas  Sperma dengan Pemanfaatan Berbagai Bahan Lokal dalam Rangka Perbaikan Reproduksi Ternak” yang membahas secara ringkas mengenai upaya peningkatan kualitas sperma dengan pemanfaatan berbagai macam bahan lokal yang banyak tersedia dalam rangka perbaikan reproduksi ternak. read more

The International Training Center Cage Free Innovation and Welfare Hub Fakultas Peternakan UGM Raih Sertifikasi Internasional

International Training Center (ITC) Cage-Free Innovation and Welfare Hub yang dibangun atas kerja sama antara Fakultas Peternakan UGM, Global Food Partners, dan AERES University of Applied Sciences Belanda meraih sertifikasi dari Humane Farm Animal Care (HFAC) pada 12 Desember 2023. Sertifikasi yang didapat adalah mengenai kesejahteraan hewan yang didasarkan pada standar Program Policy Manual dari Humane Farm Animal Care (HFAC) untuk kandang ayam petelur. Sertifikasi ini juga meliputi produk yang dihasilkan dari ayam petelur yang dipelihara di ITC, yaitu telur bebas sangkar dengan merek “Fapet Egg”. read more