Rangkaian kegiatan Dies Natalis ke-52 Fakultas Peternakan UGM telah dibuka pada Minggu, 12 September 2021. Acara yang dikemas secara luring terbatas dan daring tersebut diikuti oleh dosen, tenaga kependidikan, alumni, dan dosen dan tenaga kependidikan purna tugas. Acara pembukaan secara simbolis ditandai dengan pelepasan burung.
“Tidak terasa Fakultas Peternakan sudah berusia 52 tahun dan selama itu pula karya dan upaya membangun dunia peternakan berupa hasil penelitian, kajian, dan pengembangan, yang akhirnya menjadi kebijakan, telah dihasilkan oleh civitas akademika Fakultas Peternakan,” ujar Dekan Fakultas Peternakan UGM, Prof. Dr. Ir. Ali Agus, DAA., DEA., IPU., ASEAN. Eng ketika memberikan sambutan dalam acara tersebut.
Ali menambahkan, saat ini kita memasuki era digital terlebih pandemi Covid-19 memaksa kita untuk memanfaatkan teknologi IT. Sebenarnya teknologi tersebut telah berkembang beberapa waktu lampau tetapi civitas akademika belum familiar dalam pemanfaatannya di dunia edukasi.
“Dies Natalis ke-52 mengambil tema digitalisasi yang merupakan keniscayaan dalam mendukung teknologi peternakan. Dalam Dies Natalis kali ini, berbagai kegiatan dilaksanakan, misalnya seminar internasional dan nasional untuk mengekspos capaian riset dan development, kegiatan-kegiatan yang bersifat gathering dan masih banyak lagi,” ujar Ali.
Oleh karena itu, Ali berharap seluruh civitas akademika tidak hanya berperan sebagai pengguna tetapi turut mewarnai dunia digital. Dalam momentum Dies Natalis ke-52 ini civitas akademika diharapkan mewarnai melalui tulisan-tulisan dan karya-karya sehingga membantu memberikan klarifikasi terhadap informasi yang sifatnya kurang tepat.
“Harapan kami, jajaran pimpinan selanjutnya bisa melanjutkan mimpi kami semua to be the best 10 in tropical countries dengan akreditasi, infrastruktur, sarana dan prasarana yang lengkap untuk mendukung dosen dan tenaga kependidikan berkiprah di masa datang. Mudah-mudahan tetap sehat, semangat, berkiprah nyata sehingga eksistensi kita memberikan kemanfaatran kebaikan dan kebahagiaan kepada siapapun yang berinteraksi kepada kita,” kata Dekan.
Ketua Dies Natalis ke-52 Fakultas Peternakan, Dr. Ir. Tri Anggraeni Kusumastuti, S.P., M.P., IPM, dalam sambutannya mengatakan bahwa tema Dies Natalis ke-52 adalah digitalisasi teknologi peternakan menuju pembangunan berkelanjutan.
“Topik ini sesuai dengan perkembangan revolusi industri 4.0 menuju 5.0 dimana digitalisasi merupakan perangkat ampuh menghasilkan barang dan jasa yang berkualitas dan berdaya saing. Di sisi lain, dengan adanya aturan pemerintah menerapkan social distancing, peran digitalisasi marketing mendukung semua aktivitas,” ujar Tri Anggraeni.
Tri Anggraeni berharap, semoga selama pandemi seluruh civitas akademika berpikir positif membangun jiwa dan membangun karya dengan tetap terjalin sinergi semangat kerja sama.
“Semangat bagaikan api yang tak kunjung padam. Semoga Fakultas Peternakan lebih unggul dan lebih jaya di masa depan,” pungkas Tri Anggraeni. (Humas Fapet/Nadia)