Mahasiswa baru diharapkan memahami agenda-agenda kegiatan di Fakultas Peternakan (Fapet) UGM, khususnya ekstrakulikuler. Ekstrakulikuler dapat dipilih yang sesuai dengan minat agar mahasiswa siap menjadi sarjana yang lengkap.
Hal tersebut diungkapkan oleh Dekan Fapet UGM, Prof. Dr. Ir. Ali Agus, DAA.,DEA., IPU ketika membuka acara Fapet Expo, Kamis (16/8) di halaman kampus Fapet UGM. “Mahasiswa diharapkan tidak hanya berkuliah dan praktikum, tetapi juga mengikuti ekstrakulikuler sesuai minat masing-masing. Mohon optimalkan waktu kuliah yang hanya 4 tahun,” ujar Dekan.
Dekan menambahkan, selain menguasai teknologi, penting bagi mahasiswa untuk berorganisasi. “Dari organisasi akan punya banyak teman, ini akan dirasakan manfaatnya ketika bekerja. Oleh karena itu, lebarkan sayap lintas fakultas bahkan di tingkat internasional,” jelas Dekan.
Dekan juga berpesan agar mahasiswa selalu mempraktikkan Sapta Pesona Diri. Selain pandai, penting untuk mengembangkan interaksi antarorang dan memiliki budi pekerti yang baik.
Penyelenggaraan Fapet Expo
Fapet Expo 2018 merupakan acara tahunan yang digelar untuk menampilkan berbagai kegiatan ekstrakulikuler di Fapet. “Tahun ini Fapet Expo 2018 mengambil tema “La Lumiere”, yang dalam bahasa Prancis berarti cahaya. Sebagaimana cahaya, kegiatan ini diharapkan dapat menerangi jalan para mahasiswa baru menyongsong masa depan,” ujar Muhammad Faris Al Akram, ketua panitia Fapet Expo.
Dalam eksposisi tersebut, mahasiswa baru dipersilakan mengunjungi stan-stan BEM dan Badan Semi Otonom dan bertanya lebih lanjut mengenai kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan. (Humas Fapet/Nadia)