Arsip:

SDGS GOAL 17: PARTNERSHIPS FOR THE GOALS

Fosmapet UGM Terima Kunjungan Himaproter IPB University

Forum Studi Mahasiswa Peternakan (Fosmapet) Fakultas Peternakan UGM menerima kunjungan Himpunan Mahasiswa Ilmu Produksi dan Teknologi Peternakan (Himaproter) IPB University, Jumat (31/5) di Auditorium drh. R. Soepardjo. Rombongan Himaproter dipimpin oleh Dr. Ir. Sigid Prabowo, S.Pt., M.Sc dan M. Arifin, S.Pt., M.Si.

Delegasi IPB diterima jajaran pimpinan Fapet UGM, antara lain Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Fapet, Ir. R. Ahmad Romadhoni Surya Putra,  S.Pt., M.Sc. Ph.D., IPM., ASEAN Eng., Ketua Program Studi Ilmu dan Industri Peternakan, Ir. Tri Satya Mastuti Widi, S.Pt., MP., M.Sc., Ph.D., IPM., ASEAN Eng., Sekretaris Program Studi Ilmu dan Industri Peternakan, Ir. Muhlisin, S.Pt., M.Agri., Ph.D., IPP., dan Pembina Fosmapet UGM, Ir. Viagian Pastawan, S.Pt., M.Sc., Ph.D., IPP. read more

Fapet UGM-PT Berdikari Jalin Kerja Sama

Fakultas Peternakan (Fapet) UGM menjalin kerja sama dengan PT Berdikari. Kerja sama antara Fapet UGM dengan PT Berdikari meliputi program MBKM magang mahasiswa dan tentang pendidikan, penelitian, serta pengabdian kepada masyarakat.

“Fapet UGM menyambut baik kerja sama dengan PT Berdikari untuk program magang mahasiswa maupun tridarma perguruan tinggi,”papar Dekan Fapet UGM, Prof. Ir. Budi Guntoro, S.Pt., M.Sc., Ph.D., IPU., Asean Eng.

Perwakilan dari PT Berdikari, Satria Bayu Sejati, S.Psi. selaku Departemen Head PT Berdikari menuturkan program magang akan dilaksanakan selama 5 bulan. PT Berdikari menyiapkan kuota sebanyak 57 mahasiswa  berbagai macam jurusan dari kampus-kampus di tanah air, seperti UGM, Brawijaya dan UNPAD. read more

Prodi Peternakan Universitas Jember Jajaki Kerja Sama Dengan Fapet UGM

Program Studi Peternakan Fakultas Pertanian Universitas Jember (Unej) menjajaki kerja sama dengan Fakultas Peternakan (Fapet) UGM. Hal ini ditandai dengan kunjungan beberapa  dosen dari Prodi Peternakan Universitas Jember ke Fapet UGM, Senin (27/5). Rombongan dipimpin oleh  Dr. Ir. Nur Widodo, S.Pt M.Sc., Ketua Komisi Bimbingan Prodi Peternakan Fakultas Pertanian dan diterima oleh Dekan Fapet UGM, Prof. Ir. Budi Guntoro, S.Pt., M.Sc., Ph.D., IPU., ASEAN Eng., beserta jajaran pimpinan fakultas lainnya. read more

PKPP Fapet UGM Adakan Pelatihan Pengelolaan Usaha Ternak Sapi Komersial Skala Kecil 2024

Pusat Kajian Pengembangan Peternakan (PKPP) Fakultas Peternakan UGM menyelenggarakan program Pelatihan Pengelolaan Usaha Ternak Sapi Komersial Skala Kecil Tahun 2024. Pelatihan ini diselenggarakan di Yogyakarta pada tanggal 21 – 23 April 2024. Sasaran peserta pada pelatihan ini adalah peternak di seluruh Indonesia yang memiliki ataupun masih merencanakan peternakan sapi berorientasi komersial.

Proses pendaftaran dimulai sejak 25 Maret – 5 April 2024. Total pendaftar pada pelatihan kali ini berasal dari 10 provinsi di Indonesia. Rangkaian kegiatan seleksi secara keseluruhan meliputi pendaftaran, seleksi administrasi, lalu pengumuman peserta pelatihan. Sebanyak 13 orang terpilih menjadi peserta dengan komposisi 11 laki-laki dan 2 perempuan. Seluruh peserta ini mengikuti rangkaian pelatihan yang disampaikan oleh akademisi dan praktisi yang kompeten di bidangnya. read more

Kajian Tim HPU Fapet UGM: Tingkat Kebahagiaan Bekerja Tendik Tinggi

Tingkat kebahagiaan bekerja tenaga kependidikan (tendik) Fakultas Peternakan (Fapet) UGM tinggi. Hal ini terlihat dari  hasil survei yang dilakukan oleh Pokja Kesehatan Mental Health Promoting University (HPU) Fapet UGM baru-baru ini. Perwakilan Pokja Kesehatan Mental Fapet UGM terdiri dari Nurma Diani Sekarsih, S.Pd., MBA., Eshan Kusumawicitra, S.Pt. dan Diah Retna Mintarsih, S.E.

Nurma mengatakan latar belakang dilakukannya survei ini karena melihat kebahagiaan merupakan salah satu pendukung produktivitas pegawai sekaligus menunjukkan apakah work life balance di fakultas seimbang atau tidak. read more