Arsip:

SDGS GOAL 9: INDUSTRY INNOVATION INFRASTRUCTUR

Rumput Gama Umami Hantarkan Inovator UGM Raih Widhi Catha Satwa Nugraha Awards 2024

Inovator rumput Gama Umami Fakultas Peternakan (Fapet) UGM, Prof. Ir. Nafiatul Umami, SPt., MP., PhD., IPM., ASEAN Eng, bersama Prof. Dr. Ir. Bambang Suhartanto, DEA., IPU., dan Dr. Teguh Wahyono, S.Pt., M.Si., dinobatkan sebagai penerima Indolivestock Research and Innovation Awards 2024 untuk kategori Kambing dan Domba dengan nama award Widhi Catha Satwa Nugraha. Pemberian penghargaan dilakukan Rabu, 17 Juli 2024 di Jakarta Convention Center.

Nafiatul Umami mengatakan pada kompetisi tersebut ia dan tim mengangkat judul penelitian Rumput Unggul Gama Umami (Pennisetum purpureum Var Gama Umami) Sumber Biomasa Pakan Serat untuk Ruminansia. read more

Konsorsium Perguruan Tinggi Asia Kaji Masa Depan Ekonomi Sirkular di Bidang Peternakan, Pertanian, dan Kehutanan

Delegasi perguruan tinggi di Asia yang tergabung dalam The Southeast Asian Regional Center for Graduate Study and Research in Agriculture (SEARCA) University Consortium menghadiri The 9th University Consortium Graduate Forum 2024  dengan tema Sustaining Our Future: Circular Economy in Animal Production, Agriculture, and Forestry, 17-18 Juli 2024 di Yogyakarta.

Perguruan tinggi yang hadir dalam forum tersebut yaitu University of the Philippine Los Banos, Central Luzon State University, Central Mindanao University, Visayas State University, Kasetsart University, Maejo University, National Taiwan University, Tokyo University of Agriculture, University Putra Malaysia, UGM, IPB, dan Universitas Brawijaya. read more

Fakultas Peternakan UGM Sukses Selenggarakan International Training on Cage-free Innovation and Welfare Hub

Fakultas Peternakan UGM bekerja sama dengan Global Food Partners dan AERES University of Applied Science, The Netherlands, sukses menyelenggarakan International Training on Cage-free Innovation and Welfare Hub untuk kali pertama pada 9 – 15 Juli 2023. International Training on Cage-free Innovation and Welfare Hub merupakan pelatihan untuk para akademisi untuk mempelajari praktik budidaya telur bebas sangkar (cage-fere). Kandang percontohan dan pusat pelatihan ini terbuka tidak hanya untuk akademisi dalam negeri, tetapi juga terbuka untuk mereka yang berasal dari luar negeri. read more

FAKULTAS PETERNAKAN UGM MERESMIKAN INTERNATIONAL TRAINING CENTER CAGE-FREE INNOVATION AND WELFARE HUB

Mulai dibangun pada pertengahan tahun 2022, International Training Center Cage-Free Innovation and Welfare Hub telah selesai dibangun dan diresmikan pada 16 Juni 2023. International Training Center (ITC) Cage-Free Innovation and Welfare Hub merupakan pusat pelatihan manajemen pemeliharaan ayam petelur bebas sangkar (cage-free) yang dibangun oleh Fakultas Peternakan UGM bekerja sama dengan Global Food Partners, dan AERES University of Applied Sciences Belanda. Selain menjadi tempat pelatihan, ITC Cage-Free Innovation and Welfare Hub ini juga memiliki kandang percontohan (model farm) untuk melakukan proses produksi telur dengan sistem bebas sangkar (cage-free) berkapasitas 3000 ekor. Terletak di Desa Kalijeruk, Kepanewonan Ngemplak, Kabupaten Sleman DIY, ITC Cage-Free Innovation and Welfare Hub merupakan model cage-free system pertama di ASEAN. read more

Fokus pada Program Magang untuk Mahasiswa, Fakultas Peternakan UGM dan Crest.Co.Ltd. Resmi Jalin Kerja Sama

Fakultas Peternakan UGM resmi jalin kerja sama dengan Crest.Co.Ltd, Jepang di bidang penyelenggaraan kegiatan magang (internship) dengan ditandatanganinya Perjanjian Kerja Sama (PKS) pada Rabu, 29 Maret 2023 di Fakultas Peternakan UGM. Penandatanganan dokumen PKS dilaksanakan oleh  Prof. Ir. Budi Guntoro,S.Pt., M.Sc., Ph.D., IPU., ASEAN Eng. selaku Dekan Fakultas Peternakan UGM dan Kuriki Eizou selaku Representative Director Crest.Co.Ltd. Dengan resminya kerja sama ini, kedua belah pihak sepakat untuk memfasilitasi program internship kerja sama antara PT JIPA, Crest.Co.Ltd.,, dan Fakultas Peternakan UGM. Tujuan kerja sama ini adalah mengembangkan kompetensi dan meningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) khususnya di bidang peternakan untuk mencetak generasi muda bidang peternakan yang mampu menjadi profesional di bidang agrikultur, wirausaha muda dan atau berkontribusi pada industri peternakan sehingga dapat bersaing secara global. read more