Sebanyak 50 calon kader BEM Fakultas Peternakan (Fapet) UGM melaksanakan sosialisasi pembuatan pakan komplet fermentasi kepada Kelompok Ternak Ngudi Rejo di Condong Catur, Sleman, Yogyakarta pada Sabtu (10/11) Kegiatan ini dilaksanakan untuk membantu peternak membuat pakan komplet fermentasi.
“Pakan komplet fermentasi terbuat dari polar, molases, hijauan yang dipotong kecil-kecil, serta mikrobia starter. Bahan pakan dicampur merata dengan kadar air sekitar 35-40%, kemudian dimasukkan tong hingga padat. Lama fermentasi sekitar 7-14 hari, setelah itu bisa diberikan untuk ternak,” ujar Muhsin Al Anas, S.Pt, peneliti yang menjadi narasumber dalam kegiatan tersebut.