Mahasiswa Fakultas Peternakan UGM antusias mengikuti kuliah umum dengan topik Biosecurity yang diselenggarakan di Auditorium drh. R. Soepardjo (28/2). Narasumber dalam kuliah umum ini adalah tim dari Northern Territory, Australia. Kegiatan ini merupakan bagian dari The Indonesia-Northern Territory Biosecurity Program, yaitu program kerja sama Indonesia dan Northern Territory Government, Australia di bidang biosekuriti yang telah dilaksanakan sejak tahun 2012. Dalam kegiatan ini juga disampaikan program kerja sama yang telah dan akan dilakukan.
Kegiatan yang telah dilakukan adalah magang di tahun 2022 yang dilakukan oleh 6 mahasiswa Fakultas Peternakan UGM selama 3 bulan di peternakan yang ada di Northern Territory Government, Australia untuk belajar mengenai biosekuriti. Disampaikan pula dalam kegiatan kuliah umum ini, program magang yang akan dilaksanakan tahun 2023 ini.
Disampaikan oleh Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Fakultas Peternakan UGM, Ir. R. Ahmad Romadhoni Surya Putra., S.Pt., M.Sc., Ph.D., IPM., ASEAN. Eng., kuliah umum ini penting bagi mahasiswa yang ingin mengikuti program magang. “Program ini sangat kompetitif karena benefitnya sangat banyak baik bagi mahasiswa. Harapannya, kegiatan magang ini bisa terus berlangsung dan terus memberikan manfaat,” tutur Ahmad Romadhoni. (Sekretariat/Prisil).