Fakultas Peternakan (Fapet) UGM menyelenggarakan pertemuan Persatuan Orang Tua Mahasiswa (POTMA) pada Senin (6/8) di Auditorium Drh. R. Soepardjo dalam rangka menyambut orang tua mahasiswa baru angkatan 2018.
“Saya berharap mahasiswa tidak berpangku tangan. Mereka diharapkan dapat memanfaatkan 24 jam yang mereka miliki dengan kegiatan akademik. Selain itu, penting bagi mahasiswa untuk menjadi seseorang yang terampil, mulia hatinya, dan sehat,” ujar Dekan Fapet UGM, Prof. Dr. Ir. Ali Agus, DAA., DEA., IPU ketika memberikan sambutan dalam acara tersebut.
Dekan menambahkan, Fapet UGM juga memiliki sarana dan prasarana yang lengkap untuk mendukung kegiatan pembelajaran. “Kita memiliki fasilitas RPA di Pusat Inovasi Agro Teknologi (PIAT) dengan kapasitas produksi 28 ribu ekor per hari dan fasilitas-fasilitas lain sehingga mahasiswa kita arahkan untuk beternak dengan skala industri. Selain itu, Fapet UGM merupakan satu-satunya fakultas peternakan di ASEAN yang telah terakreditasi internasional ASIIN,” jelas Dekan.
Sementara itu, Ketua POTMA Fapet UGM, Dr. Hargo Utomo, MBA., M.Com, mengatakan bahwa Fapet UGM telah membentuk karakter yang luar biasa. “Kami mengapresiasi pimpinan yang telah mendidik mahasiswa menjadi insan yang memiliki karya yang bisa menjadi rujukan. Oleh karena itu, mari bersama-sama kita dukung perjuangan para pimpinan Fapet,” ujarnya ketika memberikan sambutan. (Humas Fapet/Nadia)