Fakultas Peternakan (Fapet) UGM memiliki instalasi rumah pemotongan ayam modern. Keberadaan instalasi ini antara lain bertujuan sebagai sarana praktikum, pelaksanaan Tridarma maupun pelatihan Juru Sembelih Halal (Juleha).
Ir. Viagian Pastawan, S.Pt., M.Sc., Ph.D., IPP (salah satu tim Pusat Unggulan Antar Perguruan Tinggi-PUAPT) didampingi Ketua Jagal Halal UGM, Dr. Ir. Endy Triyannanto, S.Pt., M.Eng., IPM., ASEAN Eng, mengatakan fasilitas instalasi rumah potong unggas terdiri dari mesin pemingsanan (stunning), mesin gantung (conveyor shackle), pemanas (scalder), dan pencabutan bulu (plucker).