Fosmapet UGM Terima Kunjungan Himaproter IPB University

Forum Studi Mahasiswa Peternakan (Fosmapet) Fakultas Peternakan UGM menerima kunjungan Himpunan Mahasiswa Ilmu Produksi dan Teknologi Peternakan (Himaproter) IPB University, Jumat (31/5) di Auditorium drh. R. Soepardjo. Rombongan Himaproter dipimpin oleh Dr. Ir. Sigid Prabowo, S.Pt., M.Sc dan M. Arifin, S.Pt., M.Si.

Delegasi IPB diterima jajaran pimpinan Fapet UGM, antara lain Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Fapet, Ir. R. Ahmad Romadhoni Surya Putra,  S.Pt., M.Sc. Ph.D., IPM., ASEAN Eng., Ketua Program Studi Ilmu dan Industri Peternakan, Ir. Tri Satya Mastuti Widi, S.Pt., MP., M.Sc., Ph.D., IPM., ASEAN Eng., Sekretaris Program Studi Ilmu dan Industri Peternakan, Ir. Muhlisin, S.Pt., M.Agri., Ph.D., IPP., dan Pembina Fosmapet UGM, Ir. Viagian Pastawan, S.Pt., M.Sc., Ph.D., IPP.

Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Fapet, Ir. R. Ahmad Romadhoni Surya Putra,  S.Pt., M.Sc. Ph.D., IPM., ASEAN Eng., menyambut baik kunjungan Himaproter ke UGM.

“Ya meski tidak besar, Fapet UGM merupakan peternakan di tengah kota yang telah terintegrasi,”papar Romadhoni.

Tradisi silaturahmi perlu terus dilestarikan sebagai sarana belajar keunggulan dan hal-hal baru yang dimiliki perguruan tinggi lain. Romadhoni berharap para mahasiswa terus bersemangat dalam melanjutkan studi hingga jenjang S3.

“Jangan hanya puas setelah lulus S1. Tapi nanti ada program profesi insinyur, S2 bahkan S3,”kata Romadhoni.

Ketua delegasi IPB University, Dr. Ir. Sigid Prabowo, S.Pt., M.Sc., mengatakan kunjungan Himaproter kali ini merupakan kunjungan pertama ke UGM. Ia berharap nantinya ada kolaborasi dan sinergi yang bisa dijalin.

“Terima kasih sudah diterima dengan baik. Dengan studi banding ini kita akan belajar keunggulan dan berbenah dari kekurangan yang dimiliki,”papar Sigid.

 

Penulis: Humas Fapet/Satria
Foto: Margiyono

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.