DWP Fapet UGM Gelar Forum Bijak Berolahraga Sesuai Usia dan Kondisi Kesehatan

Dharma Wanita Persatuan (DWP) Fakultas Peternakan (Fapet ) UGM menyelenggarakan forum kajian rutin. Kali ini kajian mengambil tajuk “Bijak Berolahraga Sesuai Usia dan Kondisi Kesehatan”, Jumat (25/4). Kegiatan ini diikuti oleh para anggota DWP dan sivitas akademika Fapet UGM dengan menghadirkan narasumber Ayunda Hanifah, S.Pd., alumnus Fakultas Ilmu Keolahragaan UNY angkatan 2012 yang juga dikenal sebagai pelatih dan wasit renang.

Dalam paparannya, Ayunda menekankan pentingnya memahami tujuan berolahraga yang tidak semata-mata demi penampilan fisik, namun juga menyangkut kesehatan jangka panjang, kebugaran tubuh, pengelolaan stres, serta motivasi pribadi.

Ia juga mengulas berbagai kendala yang kerap dihadapi saat memulai atau mempertahankan kebiasaan berolahraga, seperti keterbatasan kondisi fisik, minimnya referensi olahraga yang tepat, pengaruh lingkungan sosial seperti keluarga dan pertemanan, serta kesalahan dalam memahami prinsip latihan.

“Kita perlu memahami prinsip FITT: Frequency, Intensity, Time, dan Type sebagai dasar untuk menyusun aktivitas olahraga yang aman dan bermanfaat,” jelasnya.

Lebih jauh, Ayunda juga membahas bagaimana menyesuaikan jenis dan intensitas olahraga dengan usia serta kondisi kesehatan masing-masing individu. Peserta diajak memahami cara memulai olahraga secara bertahap, mengenal Heart Rate (HR) sebagai indikator penting, dan memilih aktivitas fisik yang menyenangkan agar bisa dilakukan secara berkelanjutan.

Forum ini mendapat respons positif dari peserta yang merasa tercerahkan dengan materi yang aplikatif dan mudah dipahami. Melalui kegiatan ini, DWP Fapet UGM berkomitmen untuk terus mendukung peningkatan kesadaran hidup sehat, khususnya di kalangan keluarga besar kampus.

 

Penulis: Satria

Foto: Margiyono